Presiden Jokowi Resmikan 4 Proyek Infrastruktur Baru Senilai Rp1,26 Triliun, Cegah Banjir dan Urai Kemacetan di Bandung

News

Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah meresmikan 4 proyek infrastruktur baru di Bandung, Provinsi Jawa Barat pada hari ini tepatnya Minggu, 5 Maret 2023

Sejumlah infrastruktur yang dibangun dengan nilai anggaran sebesar Rp1,26 triliun ini bertujuan untuk untuk mencegah banjir dan mengurai kemacetan di Kota dan Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Dari empat infrastruktur tersebut, tiga infrastruktur diantaranya dibangun untuk mencegah banjir di Kabupaten Bandung seperti Kolam Retensi Andir dengan biaya senilai Rp142 miliar, Kolam Retensi Cieunteung dengan biaya senilai Rp204 miliar, serta Sodetan (floodway) Cisangkuy dengan biaya senilai Rp632 miliar.

Sedangkan satu infrastruktur lainnya dibangun untuk mengurai kemacetan di kota Bandung yaitu Flyover Kopo dengan biaya senilai Rp288 miliar.

Hal ini disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam acara Peresmian Infrastruktur di Kolam Retensi Andir di Kabupaten Bandung, Jawa Barat yang digelar pada Minggu, 5 Maret 2023

Berdasarkan informasi dari laman resmi Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Kolam Retensi Andir dirancang dan dibangun oleh Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citarum Ditjen Sumber Daya Air.

Adapun kolam retensi ini dapat dimanfaatkan untuk menampung genangan banjir sebanyak kurang lebih 160.000 meter kubik.

Selain Kolam Retensi Andir, ada pula Kolam Retensi Cieunteung dengan luas genangan 4,75 hektare dan volume tampung 190.000 meter kubik yang dapat dimanfaatkan untuk mereduksi banjir seluas 91 hektare (sekitar 1250 bangunan/rumah).

Tak hanya kedua infrastruktur tersebut, terdapat juga satu infrastruktur lainnnya yang dibangun untuk mencegah banjir di Kabupaten Bandung yaitu Sodetan Cisangkuy.

Sodetan Cisangkuy dinilai mampu mengalirkan debit banjir sebesar 230 meter kubik per detik yang awalnya bermuara ke Dayeuhkolot menjadi ke Pameungpeuk. Hal ini dipercaya dapat mengurangi lama genangan dan luas genangan di daerah Dayeuhkolot, Baleendah, Andir, dan sekitarnya.

Sementara satu infrastruktur lainnya yaitu Flyover Kopo yang dibangun untuk mengurai kemacetan di Kota Bandung ini memiliki panjang 1,3 kilometer dan lebar 18 meter yang terdiri dari 4 lajur dan 2 jalur.

Turut hadir dalam peresmian tersebut mendampingi Presiden Jokowi antara lain, Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, anggota DPR RI, dan para pejabat terkait lainnya.

Back to top button