Kereta Cepat Jakarta – Bandung dan LRT Jabodebek Siap Beroperasi 18 Agustus 2023

News

Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menegaskan bahwa Kereta Cepat Jakarta – Bandung akan beroperasi pada 18 Agustus 2023 mendatang atau bersamaan dengan pengoperasian LRT Jabodebek.

Wakil Menteri II BUMN Kartika Wirjoatmodjo memastikan peluncuran Kereta Cepat ini tidak akan mengalami kemunduran lagi dari jadwal yang direncanakan. Hal ini juga sekaligus membantah kabar yang sempat beredar beberapa waktu lalu mengenai operasional Kereta Cepat yang akan diundur hingga Januari 2024.

Tiko menjelaskan bahwa kedua moda transportasi tersebut akan saling terintegrasi di Stasiun Halim melalui jembatan penghubung. Sehingga masyarakat yang menaiki Kereta Cepat dapat langsung berganti moda ke LRT Jabodebek di stasiun tersebut dan juga sebaliknya.

Selain terintegrasi di Stasiun Halim, Kereta Cepat dan LRT Jabodebek juga akan terhubung dengan moda transportasi lainnya seperti Trans Jakarta, Taksi Online dan lainnya.

Dengan adanya konektivitas intermoda ini, maka transportasi umum yang ada akan melayani lebih optimal dan memberikan kemudahan bagi masyarakat.

Tiko menjelaskan bahwa proses integrasi yang berjalan dengan baik tak hanya akan menimbulkan efek positif untuk masyarakat, tetapi juga memberikan pengaruh baik bagi perusahaan pengelola layanan transportasi.

Sebab menurutnya, layanan transportasi umum yang semakin optimal dapat membuat masyarakat ingin beralih dari kendaraan pribadi. Apalagi pembelian tiket transportasi umum ke depannya akan jauh lebih mudah dilakukan dengan adanya penerapan digitalisasi.

Kehadiran moda transportasi umum ini diharapkan dapat membuat masyarakat lebih nyaman menggunakan kendaraan umum dibandingkan kendaraan pribadi seperti di negara maju Singapura, Jepang, dan sebagainya.

Sebagai informasi tambahan, Kereta Cepat Jakarta-Bandung baru akan dilakukan soft launching pada 18 Agustus 2023 sebelum akhirnya beroperasi secara komersial pada Oktober 2023.

Sedangkan LRT Jabodebek sudah akan mulai beroperasi secara komersial atau berbayar pada 18 Agustus 2023 setelah dilakukan uji coba dengan penumpang secara terbatas atau soft launching pada 12 Juli – 25 Agustus 2023.

Back to top button