Weni Maulina Resmi Dilantik Jadi Direktur Konstruksi PT MRT Jakarta

News

PT MRT Jakarta (Perseroda) resmi mengangkat Weni Maulina sebagai Direktur Konstruksi menggantikan Silvia Halim yang sebelumnya mengundurkan diri dan ditunjuk oleh Presiden Jokowi menjadi Deputi Bidang Sarana dan Prasarana di lingkungan Ibu Kota Nusantara (IKN).

Hal ini diumumkan MRT Jakarta melalui unggahan instagram resminya @mrtjkt yang tayang pada Rabu, 15 Maret 2023.

Plt. Kepala Badan Pembinaan Badan Usaha Milik Daerah (BP BUMD) Provinsi DKI Jakarta, Fitria Rahadiani menjelaskan bahwa pengangkatan Weni Maulina tersebut sesuai dengan prosedur dan ketentuan peraturan perundang-undangan berdasarkan Keputusan Para Pemegang Saham di luar RUPS yang ditandatangani pada tanggal 13 Maret 2023.

Adapun pengangkatan nama baru di posisi Direktur Konstruksi ini diperlukan dalam rangka penguatan, percepatan dan penyelesaian proyek MRT Fase 2 dan fase-fase berikutnya.

Oleh karena itu, Fitria menyebut bahwa penunjukkan ini dilakukan dengan mempertimbangkan pengalaman yang dimiliki Weni Maulina dalam bidang Engineering dan Infrastructure mengingat sebelumnya dirinya pernah menjabat sebagai Kepala Divisi Engineering MRT Jakarta.

Dengan pengalaman yang dimilikinya tersebut, Weni Maulina diharapkan dapat mempercepat pembangunan atas proyek-proyek MRT yang saat ini tengah berjalan sesuai tata kelola perusahaan yang baik.

Pengangkatan tak hanya terjadi di jajaran direksi, PT MRT Jakarta juga melakukan pengangkatan sebuah nama pada jajaran Dewan Komisaris yaitu dengan menunjuk Novie Riyanto R sebagai Komisaris yang diharapkan dapat memberikan arahan dan masukan kepada Direksi terhadap proses pembangunan MRT Jakarta Fase 2 dan fase-fase berikutnya.

PT MRT Jakarta (Perseroda) merupakan Badan Usaha Milik Daerah yang mayoritas sahamnya sebesar 99,70% dimiliki oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan sisanya dimilii oleh Perumda Pasar Jaya.

Fitria menilai kinerja jajaran Direksi dan Dewan Komisaris PT MRT Jakarta (Perseroda) sejauh ini menunjukkan progres dan capaian yang baik di antaranya seperti ridership meningkat, integrasi transportasi, serta mendukung pembangunan infrastruktur pada KBT (Simpang Temu Lebak Bulus, Simpang Temu Dukuh Atas dan Taman Literasi Martha Christina Tiahahu).        

Profil Weni Maulina

Weni Maulina, sosok perempuan hebat yang kini menjadi Direktur Konstruksi PT MRT Jakarta ini lahir di Batuphat Barat pada 24 November 1987.

Weni telah menyelesaikan pendidikan sebagai Sarjana Teknik jurusan Teknik Sipil, Institut Teknologi Bandung, pada tahun 2009 dan mulai bergabung di PT MRT Jakarta (Perseroda) sebagai Underground Structure Engineer pada tahun 2010.

Sebelum akhirnya ditunjuk sebagai Direktur Konstruksi, Weni Maulina menjabat sebagai Kepala Divisi Engineering PT MRT Jakarta (Perseroda) sejak 2018 hingga 2023.

Di jabatannya tersebut, Weni Maulina bertanggung jawab untuk memimpin tim dalam perencanaan, pengkajian, dan analisis dalam pembangunan MRT Jakarta serta infrastruktur pendukung lainnya.

Selain itu, dia juga memberikan konsultasi dan rekomendasi teknis atas pembangunan di sekitar kawasan dan infrastruktur MRT Jakarta.

Back to top button