Selamat ! Andi Rukman Nurdin Resmi Terpilih Jadi Ketua Umum Baru GAPENSI

HeadlineNews

Musyawarah Nasional (Munas) Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (GAPENSI) XV Tahun 2024 bertajuk “Sinergi dan Inovasi GAPENSI Menuju Indonesia Emas 2045” telah resmi dibuka oleh Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono pada Rabu, 5 Juni 2024.

Acara yang digelar di Birawa Assembly Hall, Bidakara Jakarta ini telah berlangsung selama tiga hari dari tanggal 5 – 7 Juni 2024.

Dalam acara ini, terdapat salah satu agenda utama yaitu pemilihan serta pelantikan Ketua Umum Badan Pengurus Pusat (BPP) GAPENSI untuk masa bakti tahun 2024-2029, yang diselenggarakan di hari kedua Munas XV tepatnya Kamis, 6 Juni 2024

Dengan demikian, Munas XV menjadi momen penting untuk memilih ketua umum baru serta merancang kebijakan organisasi, perkembangan industri, dan strategi dalam menghadapi tantangan masa depan.

Pada momentum bersejarah tersebut, Andi Rukman Nurdin Karumpa (ARN) resmi terpilih sebagai ketua umum Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional (GAPENSI) untuk periode 2024 – 2029.

Andi Rukman terpilih menjadi ketua umum Gapensi setelah berhasil meraih 89 suara vorers dalam pemungutan suara. Jumlah suara yang diperolehnya ini unggul dengan selisih tipis mengalahkan pesaingnya Agus Gendroyono yang hanya meraih 86 suara vorers dari total 175 suara yang ada.

Setelah berhasil memenangkan persaingan yang cukup sengit, Andi Rukman pun menyampaikan visi dan misinya yang menggugah semangat.

Dalam pidato visi dan misinya, Andi Rukman menegaskan bahwa dirinya berkomitmen untuk meningkatkan kapasitas dan keberlanjutan usaha anggota Gapensi. Untuk itu, Andi Rukman menekankan pentingnya program pelatihan, sertifikasi, dan pendampingan guna menghadapi tantangan masa depan dengan lebih siap.

Selain menyampaikan visi dan misi, Andi Rukman juga telah menyiapkan lima program prioritas yang akan menjadi fokus utama dalam kepemimpinannya sebagaimana informasi yang dikutip dari kompas indo di antaranya :

  1. Memperjuangkan perubahan peraturan perundangan melalui pendekatan formal dan informal kepada pemangku kebijakan.
  2. Pengembangan Sumber-Sumber Penerimaan Organisasi : membentuk usaha yang memberikan manfaat penerimaan maksimal untuk organisasi di setiap tingkatan.
  3. Monitoring, Evaluasi, dan Tindakan : memastikan operasional organisasi berjalan efisien dan efektif.
  4. Implementasi dan Peningkatan : mengembangkan situs web gapensi.or.id menjadi sarana informasi yang terintegrasi untuk seluruh tingkatan organisasi.
  5. Platform Edukasi Online : menyediakan edukasi online bagi anggota Gapensi.

Pada kesempatan tersebut, Andi Rukman menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dan menjaga kebersamaan untuk kemajuan Gapensi.

Dengan semangat dan visi yang kuat, Andi Rukman disebut telah siap memimpin Gapensi menuju masa depan yang lebih gemilang.

Menteri PUPR Basuki berpesan agar GAPENSI sebagai salah satu mitra strategis Kementerian PUPR dalam pembangunan infrastruktur nasional dapat terus berperan aktif meningkatkan kinerja industri konstruksi.

Selain itu, GAPENSI juga diharapkan dapat menginisiasi kegiatan pelatihan dan sertifikasi tenaga kerja konstruksi on-site, khususnya untuk jenjang 1 s/d 6 sehingga Gapensi bisa tetap tumbuh lebih kuat.

Sebagai informasi, GAPENSI adalah Asosiasi Jasa Konstruksi Nasional tertua dan terbesar di Indonesia yang didirikan di Tretes Provinsi Jawa Timur pada tanggal 8 Januari 1959.

Organisasi perusahaan jasa konstruksi ini mengadakan acara Munas XV Gapensi dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas pembangunan infrastruktur dan fasilitas publik di Indonesia.

Tak hanya itu, Ketua Penyelenggara Munas GAPENSI XV Bambang Rahmadi menjelaskan bahwa acara ini merupakan momen penting untuk berdiskusi dan merumuskan langkah-langkah strategis dalam upaya membangun masa depan jasa konstruksi di Indonesia yang lebih baik.

Turut hadir dalam peresmian acara tersebut yakni Sekretaris Jenderal Kementerian PUPR Mohammad Zainal Fatah, Direktur Jenderal Bina Konstruksi Rachman Arief Dienaputra, Ketua Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi (LPJK) Taufik Wijoyono, dan Ketua Umum BPP GAPENSI Iskandar Z. Hartawi.

Acara Munas XV Gapensi ini dihadiri oleh 50 orang undangan, 60 orang peserta biasa, 175 peserta penuh, dan 215 peserta peninjau.    

Back to top button