Perusahaan Asal Jerman, Liebherr Group Resmikan Fasiltas Baru di Wilayah Penyangga IKN

HeadlineNewsProyek IKNTechno & Science

Liebherr Indonesia, perusahaan yang berbasis di Jerman meresmikan fasilitas barunya di wilayah penyangga IKN tepatnya Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur.

Dok. Liebherr Indonesia

Fasilitas baru ini terdiri dari gedung perkantoran setinggi tiga lantai dengan luas 1.150 meter persegi dan gedung workshop dengan luas 2.650 meter persegi.

Gedung perusahaan multinasional Jerman dan Swiss ini dirancang dengan standar tinggi untuk mendukung efisiensi operasional dan menjaga kelestarian lingkungan.

Dengan konsep konstruksi yang ramah lingkungan, Gedung tersebut diharapkan dapat menjadi proyek percontohan bagi perusahaan-perusahaan lainnya di Balikpapan yang menunjukkan potensi konstruksi dan praktik bisnis yang ramah lingkungan.

Sebagai wujud kepedulian terhadap lingkungan, Project Manager Liebherr Indonesia Wisnu Aji menyampaikan bahwa Liebherr Indonesia menggabungkan berbagai fitur inovatif dalam fasilitas ini yang bertujuan untuk mengurangi dampak lingkungan seperti :

  • Pencegahan Banjir : bangunan ini dirancang untuk mengelola aliran air secara efektif guna mengurangi risiko banjir akibat curah hujan yang tinggi.
  • Konservasi Air : bangunan ini dilengkapi dengan sistem yang dapat mengumpulkan dan mengolah hingga 270 m³ air hujan untuk keperluan konsumsi, sehingga mengurangi penggunaan air secara signifikan.
  • Pengelolaan limbah : bangunan ini menggunakan sistem pengelolaan dan pembuangan limbah yang sesuai dengan standar keberlanjutan tertinggi.

Dengan fitur inovatif yang ramah lingkungan, proyek ini diharapkan dapat menjadi acuan utama bagi perusahaan – perusahaan lainnya apalagi Pemerintah berencana akan menjadikan fasilitas ini sebagai model pengembangan konstruksi di Balikpapan di masa yang akan datang.

Selain mengusung konsep ramah lingkungan, fasilitas ini juga dirancang akan memainkan peran penting dalam mendukung dan memajukan operasi Liebherr Indonesia, terutama melalui fasilitas remanufaktur.

Kemampuan remanufaktur yang ditawarkan oleh fasilitas baru ini akan mempersingkat waktu penyelesaian dan berkontribusi pada tujuan keberlanjutan yang lebih luas dengan mendorong ekonomi sirkular dan mengurangi dampak lingkungan.

Dengan diresmikannya fasilitas ini, Liebherr Indonesia semakin memperkuat posisinya sebagai pemimpin dalam praktik industri yang berkelanjutan dan inovatif di Tanah Air.

Back to top button