/4 Proyek Tol PSN Ditargetkan Rampung Tahun Ini, Berikut Daftarnya

4 Proyek Tol PSN Ditargetkan Rampung Tahun Ini, Berikut Daftarnya

Empat proyek jalan tol yang masuk dalam Proyek Strategis Nasional (PSN) ditargetkan rampung tahun ini. Hal ini berdasarkan keterangan Deputi Bidang Koordinasi Pengembangan Wilayah dan Tata Ruang Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Wahyu Utomo.

Dalam keterangannya tersebut, Wahyu mengungkapkan bahwa terdapat empat ruas jalan tol yang ditargetkan rampung tahun ini adalah :

1. Jalan Tol Sigli-Banda Aceh

2. Jalan Tol Cibitung – Cilincing

3. Jalan Tol Bekasi – Cawang – Kampung Melayu

4. Jalan Tol Pasuruan – Probolinggo

Namun untuk ruas Jalan Tol Pasuruan-Probolinggo, Wahyu menyatakan pihaknya masih terus memantau untuk bisa selesai tahun ini. Pasalnya, proyek tersebut berpotensi untuk bergeser ke kuartal I/2023 karena adanya kendala di pengadaan lahan dan pendanaan untuk konstruksi.

Selain menargetkan jalan tol PSN yang selesai sepenuhnya tahun ini, Wahyu menyebut pemerintah juga menargetkan beberapa jalan tol PSN yang akan beroperasi sebagian pada 2022.

Beberapa ruas jalan tol tersebut diantaranya adalah sebagai berikut :

1. Jalan Tol Bengkulu – Taba Penanjung segmen Bengkulu – Curup – Lubuk Linggau

2. Jalan Tol Indralaya – Prabumulih segmen Indralaya – Muara Enim

3. Jalan Tol Pekanbaru – Bangkinang segmen Pekanbaru – Bangkinang – Payakumbuh – Bukittingi

4. Seksi 2 Jalan Tol Ciawi – Sukabumi – Ciranjang Padalarang segmen Cigombong – Cibadak

5. Seksi 2 Jalan Tol Semarang – Demak seksi Sayu-Demak

6. dan Jalan Tol Kuala Tanjung – Indrapura – Tebing Tinggi segmen JT Kisaran – Tebinggi.